Yukie Nakama Tengah Hamil 4 Bulan

Kabar gembira menghampiri keluarga dari aktris Yukie Nakama. Aktris kelahiran 1979 ini ternyata tengah hamil 4 bulan.

Anak dari Nakama dan suaminya, Tetsushi Tanaka direncanakan akan lahir pada musim panas tahun ini. Banyak penggemar yang sangat gembira dengan berita baik ini, namun juga tidak sedikit yang penasaran apakah Nakama akan terus melanjutkan karir aktingnya atau langsung memutuskan untuk hiatus.

Dilansir dari Arama Japan, dikabarkan kalau Nakama akan terus menjalankan aktivitasnya seperti biasa sambil terus menjaga kondisi kesehatannya. Saat ini Nakama sendiri memang tengah disibukkan dengan kegiatan syuting iklan dan drama. (Arama Japan)

Berita Lainnya :