Agency yang menangungi grup idol Jepang legendaris SMAP, yaitu Johnny & Associates baru-baru ini memberikan sebuah pernyataan tentang aturan memakai kalimat "mantan anggota SMAP" untuk Takuya Kimura dan Masahiro Nakai sebagai mantan anggota SMAP yang masih bergabung dalam agency Johnny & Associates. Dalam pernyataan tersebut Johnny & Associates menjelaskan bahwa media bisa menggunakan kata aktor untuk Takuya Kimura dan talent untuk Masahiro Nakai dan tidak menggunakan kalimat "mantan anggota SMAP". Hal ini membuat banyak orang berpikir bahwa Johnny & Associates tidak ingin nama SMAP masih muncul di media mengingat 3 anggotanya keluar dari SMAP dan dari agency Johnny & Associates. Namun, Johnny & Associates menyanggah hal tersebut. Mereka mengatakan bahwa mereka ingin dua artisnya bisa melanjutkan karir solo mereka seperti biasa tanpa masih harus ditempeli nama SMAP. (Arama Japan)
Berita Lainnya :