Yamashita Tomohisa Kembali ke Jepang

Setelah meninggalkan Jepang beberapa bulan untuk melakukan syuting di Spanyol, Yamashita Tomohisa atau yang lebih sering dipanggil Yamapi itu akhirnya telah kembali pulang ke kampung halaman.

Lewat Instagramnya, Yamapi mengabarkan penggemarnya bahwa setelah berada 3 bulan di luar Jepang untuk syuting, akhirnya dia kembali, walaupun merasa sedih karena harus berpisah dengan pemeran dan kru dia merasa bersyukur karena yang terpenting untuknya adalah orang-orang yang menunggunya kembali di Jepang.

Yamapi mendapat kesempatan untuk bergabung dalam sebuah serial tv global berjudul "THE HEAD" yang merupakan serial tv produksi Jepang dan Eropa. (Tokyo Hive)

Berita Lainnya :