Mantan personel grup boyband KAT-TUN, Koki Tanaka dikabarkan ditangkap oleh kepolisian Jepang di daerah Dogenzaka, Shibuya karena didapati membawa marijuana di mobilnya. Dikabarkan kalau mobil Koki Tanaka diberhentikan polisi sekitar pukul 6 sore untuk dilakukan pemeriksaan. Barang bukti marijuana ditemukan di bangku belakang mobil dan Koki berdalih bahwa barang itu bukan miliknya. Namun setelah dilakukan pemeriksaan urine, Koki positif memakai marijuana dan akan ditindak sesuai hukum. Koki Tanaka sendiri keluar dari grup boyband KAT-TUN pada 2013 lalu setelah kontraknya diberhentikan oleh agency KAT-TUN Johnny & Associates karena kelakuan buruk yang terus menerus dia lakukan. Sekarang dirinya tergabung dalam band INKT. Karena tertangkapnya Koki aktivitas INKT akan ditunda sementara. (Arama Japan)
Berita Lainnya :