Dalam acara televisi Kayobi Surprise, aktor sekaligus penyanyi Eiji Wentz mengumumkan kalau dirinya akan hiatus dari dunia enterteinment selama satu setengah tahun. Eiji mengaku kalau selama hiatus nanti dirinya akan fokus belajar akting di London, Inggris. Keputusan ini diambil olehnya demi mendukung karir beraktingnya di masa yang akan datang, karena Eiji mengaku ingin lebih mendalami duani akting terutama dalam pementasan teater atau broadway. Eiji Wentz memulai karirnya di dunia entertainment sebagai model saat dirinya masih anak-anak. Kemudian bersama dengan Teppei Koike dirinya membuat sebuah duo bernama WaT dan memerankan beberapa drama serta film. (Japanese Station)
Berita Lainnya :