Jiwaru Days Menjadi Lagu Terakhir Sasshi AKB48

Grup idola asal Jepang AKB48 akan merilis single ke 55 mereka dengan judul "Jiwaru Days". Single ini akan menjadi lagu terakhir untuk Sashihara Rino yang telah memutuskan untuk lulus dari AKB48.

Untuk itu, wanita yang sering dipanggil Sasshi itu menjadi center untuk single ke 55 tersebut. Memperingati single ini sebagai single terakhir bersama Sasshi, AKB48 membuat sebuah video clip yang tidak biasa untuk lagu "Jiwaru Days". Dalam video clip itu, anggota AKB48 berada di sebuah ruangan yang dipenuhi dengan baju-baju yang pernah mereka pakai di single-single sebelumnya seperti "Koisuru Fortune Cookie", "Halloween Night", "LOVE TRIP" dan single lainnya.

"Jiwaru Days" sendiri dikatakan sebagai lagu untuk "merayakan" kesedihan dan rasa kesepian namun dengan nada yang bahagia dan ceria. Single ini akan dirilis pada 13 Maret 2019 mendatang. (Arama Japan)

Berita Lainnya :