Aktris Jepang senior, Kichise Michiko belum lama ini mengumumkan sebuah kabar yang cukup membuat kaget banyak orang. Melalui media sosial pribadinya, Kichise Michiko mengumumkan bahwa dirinya telah bercerai dari sang suami yang telah dinikahinya selama 10 tahun. Dirinya menyatakan bahwa keputusan tersebut diambil setelah berdiskusi bersama. Kichise Michiko pun akan tetap meneruskan aktivitasnya tidak hanya sebagai aktris namun juga sebagai ibu dari anak-anaknya. Kichise Michiko menikahi pria yang berasal dari kalangan non-selebritis pada Desember 2010. Di tahun 2013 putri pertamanya lahir kemudian disusul putri keduanya pada 2016 lalu. (Tokyo Hive)
Berita Lainnya :