Anggota Sandaime J SOUL BROTHERS from EXILE TRIBE, Yamashita Kenjiro telah resmi menikah dengan aktris sekaligus model Asahina Aya. Melalui pernyataan resmi, keduanya diketahui telah berpacaran selama dua tahun dan memutuskan untuk mendaftarkan pernikahan mereka beberapa hari lalu. Yamashita Kenjiro dan Asahina Aya juga mengucapkan terima kasih kepada orang-orang yang telah mendukung mereka dan akan berusaha membangun keluarga yang baik dan terus bekerja keras dalam pekerjaan masing-masing. (Tokyo Hive)
Berita Lainnya :