Fakta Film '18x2 Beyond Youthful Days'

Netflix menayangkan sejumlah film baru bulan ini, termasuk '18x2 Beyond Youthful Days,' sebuah film kolaborasi antara Taiwan dan Jepang.

Film ini tayang di Netflix sejak 3 Agustus, setelah dirilis lebih dulu di Taiwan dan Jepang.

Film '18x2 Beyond Youthful Days' juga diputar di festival-festival film internasional seperti di Hong Kong, Far East, dan New York Asian Film Festival 2024.

Dibintangi Greg Hsu dan Kaya Kiyohara, film ini mengisahkan Jimmy, seorang pengembang gim video dari Taiwan, dan Ami dari Jepang, mengeksplorasi tema romansa lintas negara.

Film ini disutradarai dan ditulis oleh Fujii Michihito, dengan bantuan Hirokawa Hayashida. (Marketeers.com)

Berita Lainnya :