Bayangkan terjebak di lorong stasiun bawah tanah tanpa ujung, itulah ketegangan yang ditawarkan film Jepang Exit 8, adaptasi dari game thriller karya KOTAKE CREATE yang pernah meraih Breakthrough Award di Japan Game Award 2024. Disutradarai Genki Kawamura, film ini menggandeng Kazunari Ninomiya dari grup Arashi sebagai pemeran utama, The Lost Man. Film ini menyajikan atmosfer mencekam saat The Lost Man berulang kali gagal menemukan pintu keluar, mirip dengan sensasi para gamer saat memainkan versi aslinya. Setiap detail di lorong, mulai dari poster hingga kamera pengawas, menjadi petunjuk yang bisa menentukan jalan keluar. Dukungan musik garapan Shohei Amimori dan Nasutaka Nakata semakin memperkuat rasa frustrasi dan tegang, membuat penonton seakan ikut terseret dalam permainan labirin tanpa akhir ini.
Berita Lainnya :